Resep Cara Membuat Double Kiwi Mousse Enak

double kiwi mousse
Hallo sahabat nusantara. Double kiwi mousse merupakan minuman yang sangat menggugah selera Anda. Double kiwi mousse tersebut berisi buah kiwi yang segar. Double kiwi mousse sangat cocok untuk dinikmati saat siang hari cuaca yang panas. Double kiwi mousse ini dapat Anda buat sendiri dirumah karena cara pembuatannya cukup sederahana. Berikut  Resep Cara Membuat Double Kiwi Mousse Enak.

Bahan:

  • Whipped cream 150 g
  • Susu segar 500 ml
  • Gelatin bubuk 6 sdm
  • Buah kiwi hijau 3 buah, kupas, potong
  • Buah kiwi golden 3 buah, kupas, potong
  • Gula pasir 100 g

Cara membuat:
  1. Campur kiwi hijau dan 250 ml susu cair, masukkan dalam Blender Philips, proses hingga lembut dan tercampur rata.
  2. Tuangkan jus buah kiwi ke panci, tambahkan 50 gram gula pasir, 3 sdm gelatin bubuk dan 75 gram whipped cream . Masak di atas api kecil hingga mendidih, angkat, sisihkan.
  3. Campur golden kiwi dan sisa susu cair, masukkan dalam Blender Philips, proses hingga lembut.
  4. Campur jus golden kiwi, 50 gram gula pasir, 3 sdm gelatin bubuk dan 75 gram whipped cream. Masak di atas api kecil hingga mendidih, angkat, sisihkan.
  5. Tuangkan mousse secara berurutan dalam gelas. Bekukan hingga mousse mengeras. Sajikan.
Demikian Resep Cara Membuat Double Kiwi Mousse Enak. Resep double kiwi mousse tersebut untuk 20 porsi.

0 komentar:

Post a Comment