Resep Cara Membuat Fusili Panggang Enak


fusili panggang
Resep Cara Membuat Fusili Panggang Enak. Fusili panggang merupakan masakan yang kaya akan gizi. Fusili panggang memiliki rasa yang super lezat. Fusili paggang sangat cocok untuk menu sarapan Anda. Fusili panggang ini cara pembuatannya cukup simple. Berikut Resep Cara Membuat Fusili Panggang Enak.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 1/2 buah paprika merah, potong kotak
  • 150 gram fusili, rebus, tiriskan
  • 2 sendok makan margarin 
  • 1/2 buah bawang bombay, cincang
  • 1/2 buah paprika hijau, potong kotak
  • 150 gram ayam fillet, potong kotak
  • 50 gram daging asap, potong panjang
  • 100 gram brokoli, ambil kuntumnya
  • 50 gram mix vegetable 
  • 2 buah tomat, buang biji potong kotak
  • 1/2 sendok teh saus tomat 
  • 1 sendok teh kecap inggris 
  • 1 sendok teh garam 
  • 1/4 sendok teh merica hitam, tumbuk kasar
  • 1/4 sendok teh gula 
  • 300 ml air kaldu ayam 


Taburan:
  • 75 gram keju mozarella, parut


Cara Membuat :
  1. Tumis bawang putih dan bawang bombay dalam margarin sampai harum. Tambahkan paprika. Aduk sampai layu.
  2. Masukkan ayam fillet. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan daging asap. Aduk rata.
  3. Masukkan brokoli, mix vegetable, dan tomat. Masak sampai layu. Tambahkan fusili, saus tomat, kecap inggris, merica hitam, garam, dan air kaldu. Masak sampai kuah mengental.
  4. Tuang ke pinggan tahan panas. tabur keju mozarella. Oven sambil direndam sampai matang.
Demikian Resep Cara Membuat Fusili Panggang Enak. Resep fusili panggang tersebut untuk 8 porsi.

0 komentar:

Post a Comment