Hallo Sahabat Nusantara. Sapi saos bawang merupakan masakan yang super enak. Sapi saos bawang tersebut sudah menjadi favorit berbagai kalangan. Sapi saos bawang sangat cocok untuk menjadi menu saur maupun buka puasa. Sapi saos bawang cara pembuatannya cukup sederhana.Berikut Resep Cara Membuat Sapi Saos Bawang Enak.
Bahan:
- 1/2 bawang bombay cacah
- 1/2 sdm jus lemon
- 1/2 sdt Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Sapi
- 1 sdt garam
- 1 sdt lada hitam bubuk
- 400 gr daging sapi, iris tipis
- 4 sdm mentega
- 2 siung bawang putih (digeprak)
Cara Membuat:
- Panaskan wajan, lalu masukkan mentega dan bawang putih yang digeprak dan masak hingga harum.
- Masukkan daging, lalu tumis hingga kuning kecoklatan.
- Masukkan jus lemon, lalu aduk-aduk hingga merata.
- Tambahkan bawah bombay yang sudah dicacah, aduk hingga merata. Lalu tambahkan garam, lada htam, dan Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Sapi agar rasanya semakin nikmat. Masak hingga merata dan matang.
- Angkat, dan sajikan hangat-hangat dengan nasi pulen yang nikmat.
Demikian Resep Cara Membuat Sapi Saos Bawang Enak. Resep sapi saos bawang tersebut untuk 4 porsi.
0 komentar:
Post a Comment