Hallo Sahabat Nusantara. Lodeh sunda merupakan masakan yang istimewa. Lodeh sunda ini beda dari lodeh-lodeh pada umumnya. Lodeh sunda sangat cocok untuk menu makan siang Anda. Lodeh sunda proses pembuatannya cukup simple. Berikut Resep Cara Membuat Lodeh Sunda Enak.
Bahan I:
- 50 gr tempe, potong dadu dan goreng
- 2 buah cabai merah, potong serong
- 2 buah cabai hijau, potong serong
- 1 lbr daun salam
- 50 gr kacang panjang, potong 4 cm
- 1 buah terong ungu, belah 2 potong 4 bagian
- 1 buah tahu, potong dadu dan goreng
- 4 cm lengkuas, memarkan
- 1 lt air
- 200 ml santan dari ½ butir kelapa
- 2 sdm minyak goreng
Bahan II:
- 2 butir kemiri
- ¼ sdt ketumbar
- Garam secukupnya
- ½ sdt gula merah
- 1 sdm ebi kering, rendam air hangat tiriskan
- 3 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
Cara Membuat:
- Haluskan semua bahan bumbu halus (bahan II).
- Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan cabai merah, cabai hijau, daun salam dan lengkuas, aduk rata.
- Masukkan kacang panjang, terung, tahu dan tempe, aduk rata, angkat.
- Masukkan tumisan sayur ke dalam panci berisi air, masak hingga mendidih.
- Tuang santan sambil diaduk, masak kembali hingga mendidih. Angkat dan sajikan.
Demikian Resep Cara Membuat Lodeh Sunda Enak. Resep lodeh sunda tersebut untuk 4 porsi.
0 komentar:
Post a Comment