Bumbu dan Bahan Resep: (Untuk 5 porsi)
- 1 bungkus (200 gram) mi kering telur
- 1.000 ml air untuk merebus
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok makan minyak goreng
- minyak untuk menggoreng
Bahan Tumisan:
- 3 siung bawang putih, cincang kasar
- 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
- 300 gram tahu putih, potong kotak, goreng
- 50 gram jamur kancing, potong 2 bagian
- 100 gram wortel, potong serong
- 2 batang caisim, potong-potong
- 1 batang daun bawang, potong serong
- 2 sendok makan saus tiram
- 2 sendok teh kecap ikan
- 3/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
- 750 ml air
- 1 sendok makan tepung sagu dan 1 sendok makan air, larutkan
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat:
- Rebus mi kering telur dalam air, garam, dan minyak goreng. Angkat dan tiriskan.
- Tata mi dalam saringan. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang dan kering.
- Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
- Masukkan jamur kancing dan wortel. Aduk setengah layu. Tambahkan saus tiram, kecap ikan, garam, merica bubuk, gula pasir, dan kaldu ayam bubuk. Aduk rata.
- Masukkan caisim dan daun bawang. Aduk rata. Masak sampai matang. Tuang larutan tepung sagu sambil diaduk sampai meletup-letup. Angkat
- Siram ke atas mi goreng. Sajikan.
Demikian Resep Cara Membuat I Fumi Siram Tahu & Jamur Enak. Selamat Mencoba!
0 komentar:
Post a Comment